Hari / Tanggal : Senin 15 Agustus 2022
Tema ( 1 ) : Hidup Rukun
Subtema (3 ) : Hidup Rukun Di Sekolah
Pembelajaran : 5
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan
KD (kompetensi Dasar Pembelajaran )
· (PKN ) 3.1 Mengidentifikasi hubungan anatara simbol dan sisla-sila Pancasila dalam lambang negara Garuda Pancasila .
· (B. Indonesia ) 3.3 Merinci kalimat ajakan, perintah yang terdapat dalam teks cerita atau lagu yang menggambarkan sikap hidup rukun.
·
( PJOK) 3.4 Mempraktikan variasi
gerak dasar lokomotor sesuai degan konsep tubuh, ruang, usaha dan keterhubungan
dalam berbagai bentuk permainan sedrhana atau tradisional.
Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menunjukan prilaku di sekolah yang sesuai dengan sila ketiga Pancasila dengan benar.
· 2. Peserta didik mampu menyebutkan manfaat kalimat perintah dalam teks dalam bentuk kalimat sedrhana dengan bahasa yang santun .
3. Peserta didik mampu mempraktikan gerak berlari keberbagai arah sesuai dengan konsep tubuh, riang, usaha, dan keterhubungan dalam berbagao bentuk permainan sederhana.3.
Assalamualaikum wr.wb
Bismillahirahmanirahim ...
Semoga di pagi yang sangat cerah ini kalian sudah siap menerima materi pembelajaran yang akan ibu guru vina berikan yaa ..
Sebelum kita memulai pembelajaran, sebaiknya ananda sholeh sholehah semua sudah melaksanakan sholat dhuha setelah melakukan muroja'ah surat-surat pendek ya nak ...
Baik ananda sholeh sholehah 💗💕
Materi ajar Jumat 11 Agustus 2022
" Tema ( 1 ) : Hidup Rukun
Subtema (3) : Hidup Rukun Di Sekolah
Pembelajaran : 5
Marilah kita simak materi pembelajaran berikut ini👇👇👇
Pembelajaran 5✊❤
Ada 3 manfaat yang bisa diraih jika melakukan olahraga bersama teman atau berkelompok.
1. Bersosialisasi
Olahraga yang bersama orang lain adalah cara terbaik untuk bertemu teman baru dan bersosialisasi. Ditambah lagi, pertemanan yang muncul bisa mendorong kekuatan kelompok untuk terus meningkatkan kesehatan.
2. Dapat Mengontrol Stres
Stres adalah bagian dari kehidupan setiap orang, terutama mereka yang tinggal di kota-kota besar atau sedang mengalami situasi sulit. Dengan olahraga secara teratur makan bisa mengurangi kecemasan serta stres secara signifikan. Terlebih olaraga bareng teman biasanya diselingin dengan canda tawa.
3. Jantung Lebih Sehat
Bukan rahasia lagi kalau olahraga bisa menguatkan jantung. Ini disebabkan karena jantung terdiri dari otot dan kinerjanya sangat meningkat ketika kita berolahraga setiap hari.
"Saling memaafkan dapat menjaga persatuan dan kesatuan . Menjaga persatuan dan kesatuan di sekolah merupakan perbuatan terpuji. Perbuatan tersebut sesuai dengan pengalaman sila ketiga pancasila"
Apakah kamu pernah mendengar kalimat perintah, dari gurumu setelah berolahraga?
Perintah apakah yang diucapkan?
Apa manfaat perintah tersebut?
Mengucapkan kalimat perintah. Kalimat perintah merupakan kalimat yang mengandung makna meminta/ memerintah seseorang untuk melakukan sesuatu. Arti Kalimat perintah adalah kalimat yang isinya menyuruh orang lain untuk melakukan sesuatu yang kita kehendaki. Kalimat perintah jika dilisankan berintonasi naik di awal dan berintonasi rendah di akhir.Contoh Kalimat Perintah *Ayo pergi ke pantai besok! *Ayo belajar lebih giat lagi! *Marilah kita berdoa bersama! *Mari duduk di situ!
Tuliskan Kalimat perintah yang kamu dengar dari gurumu setelah olahraga beserta manfaaatnya. Kemudiah peragakan di depan kelas.
Bersama Teman Kelompokmu ..Yuk kita ciptaka hidup rukun di sekolah bersama teman- teman ..
Tetap Semangat Ananda Sholeh Sholeha😍
👉👉👉👉 Selalu melaksanakan sholat 5 waktu
👉👉👉 sholat dhuha dan murojaah
👉👉👉 Selalu menjaga kesehatan
👉👉👉👉 Selalu melaksanakan sholat 5 waktu
👉👉👉 sholat dhuha dan murojaah
👉👉👉 Selalu menjaga kesehatan
____selamat mengerjakan_____
____selamat mengerjakan_____
Tidak ada komentar:
Posting Komentar